Petugas Lapas Besi laksanakan Penggeledahan Barang Bawaan Kunjungan

    Petugas Lapas Besi laksanakan Penggeledahan Barang Bawaan Kunjungan
    Periksa Secara Ketat dan Teliti ,Petugas Lapas Besi Laksanakan Penggeledahan Barang Bawaan Kunjungan

    CILACAP - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Besi membuka layanan kunjungan tatap muka terbatas keluarga Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Adapun pengunjung secara bergiliran datang menjenguk ke Lapas Besi. Keluarga WBP biasanya membawa barang-barang kebutuhan sehari-hari seperti makanan, pakaian dan kebutuhan lainnya, Kamis (06/06/2024).

    Layanan kunjungan tersebut dilaksanakan sesuai dengan prosedur pengawasan yang ketat. Sebelum pengunjung bertemu dengan Warga Binaan Pemasyarakatan, maka petugas akan melakukan penggeledahan terlebih dahulu terhadap badan dan barang bawaan tersebut.

    Setelah itu setiap pengunjung dan barang bawaannya akan melewati mesin X-Ray untuk memastikan barang-barang bawaan tersebut steril atau tidak ada barang barang terlarang masuk ke dalam Lapas seperti Handphone, gunting, pisau, benda-benda yang dianggap dapat dijadikan alat untuk melakukan perbuatan-perbuatan di luar aturan apalagi narkoba.

    Pengunjung yang membawa alat komunikasi seperti handphone harus menitipkannya terlebih dahulu di loker penitipan Pelabuhan wijayapura yang telah disediakan oleh petugas, dimana kunci loker tersebut di pegang oleh pengunjung yang bersangkutan. Hal ini untuk memberikan jaminan keamanan kepada pengunjung yang menitipkan handphone tersebut.

    Setelah itu pengunjung diarahkan oleh petugas ke ruangan besuk atau layanan kunjungan sembari memberitahukan tentang aturan dan tata tertib yang harus di ikuti oleh setiap pengunjung antara lain, lamanya waktu berkunjung, menjaga kebersihan dan menjaga sopan santun selama berkujung.

    Petugas Lembaga Pemasyarakatan Kelas II A Besi selalu berusaha menunjukkan sikap yang baik dan ramah dalam memberikan informasi-informasi yang dibutuhkan oleh warga binaan dan keluarganya. Semua itu dilakukan dalam rangka untuk meningkatkan kepercayaan dari masyarakat sehingga dapat mewujudkan pemerintahan yang baik dan bersih

    Dalam Keteranganya Kalapas Besi, Teguh Suroso selalu menekankan agar Layanan Sesuai dengan SOP, selain itu juga memberikan arahan kepada jajaran yang sedang bertugas.

    "Tetap teliti dan tegas dalam melaksanakan penggeledahan , tetap jaga integritas bahwa semua layanan di lapas besi tidak dipungut biaya sedikitpun", tutup kalapas besi.

    (N.son/Raihan)

    jawa tengah cilacap lapas besi terbaru berita cilacap terkini https://cilacap.lapasnews.com/petugas-lapas-besi-laksanakan-penggeledahan-barang-bawaan-kunjungan
    Narsono Son

    Narsono Son

    Artikel Sebelumnya

    Petugas Lapas Besi Ikuti Pembinaan Satgas...

    Artikel Berikutnya

    Monitoring dan Evaluasi, Kasi Admin Kamtib...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Lapas Karanganyar Siapkan Diri Melalui Rapat Persiapan Menghadapi Verifikasi Lapangan oleh Tim Penilai Mandiri
    Lapas Cilacap Evaluasi Pemutakhiran Fitur Assessment Sistem Database Pemasyarakatan
    Lapas Besi Berikan Layanan Inklusif Bagi Masyarakatnya Melalui Penerapan P2HAM
    Lapas Karanganyar Terlibat Aktif dalam Zoom Workshop Reformasi Birokrasi untuk Peningkatan Tata Kelola Pelayanan Publik
    Lapas Cilacap Ikuti Sosialisasi Pedoman Petunjuk Teknis Kearsipan
    Berikan Layanan Terbaik, Karanganyar FM Jadi Wadah Mengeskpresikan Diri Warga Binaan
    Perlu dilakukan Kerjasama dengan instansi terkait  guna menekan angka korban TPPO, seperti Kepolisian, Dinas Tenaga Kerja, Dinas Kependudukan, Pemerintah Daerah lain dan juga organisasi masyarakat. 
    Berhasil Tingkatkan Capaian Kinerja, LP Pasir Putih Pindahkan 7 Napiter ke Lapas Maximum
    Petugas Layanan Baladewa Bapas Nusakambangan Berikan Pelayanan Penuh Kepada Klien yang Menjalankan Kewajiban Utama Klien
    Lapas Karanganyar Siapkan Diri Melalui Rapat Persiapan Menghadapi Verifikasi Lapangan oleh Tim Penilai Mandiri
    Petugas Lapas Pasir Putih, Tingkatkan Kontrol Keamanan Pastikan Aman Jelang Pemilu
    SEMARANG - Perjalanan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah dalam kontestasi Pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) memasuki fase krusial.
    Petugas Lapas Pasir Putih Laksanakan Sholat Jumat Berjamaah di Masjid At Taubah Lapas Pasir Putih
    Restorative Justice, Penyelesaian Perkara Pidana Melalui Mediasi
    Ketua DWP Lapas Kembangkuning Dian Anggraini Hadiri Pertemuan Rutin

    Ikuti Kami